top of page
Search

AKSI CERIA BULAN K3 PAMA ARIA

  • Writer: csrpamaaria
    csrpamaaria
  • Mar 13, 2017
  • 2 min read

PT. Pamapersada Nusantara Distrik ARIA senantiasa berkomitmen dan mendukung kegiatan CSR ASTRA Grup dalam tajuk program Semangat Astra Terpadu Untuk (SATU) Indonesia. Pada implementasinya di awal tahun 2017 ini, PAMA ARIA mengadakan kegiatan yang bertepatan dengan Peringatan Bulan K3 Nasional Tahun 2017. Rangkaian Kegiatan Aksi Berbagi PAMA ARIA Bulan K3 diantaranya adalah :

1. ARIA DONOR DARAH

Kegiatan Donor Darah atas kerjasama dengan PMI Pelaihari Kabupaten Tanah Laut ini dilaksanakan pada 26-27 Januari 2017 di Klinik Office PAMA ARIA. Karyawan PAMA, PT. Arutmin Indonesia dan subcontractor turut berpartisipasi dalam aksi ini menghasilkan 140 kantong darah yang disumbangkan ke PMI Pelaihari. Para pendonor mendapatkan souvenir hasil produk kelompok UMKM binaan PAMA ARIA.

2. ARIA BERBAGI ILMU

Kegiatan berbagi ilmu pengetahuan, keterampilan dan kreativitas ini dilaksanakan pada 12 Februari 2017 di SMAN 1 Kintap. Aksi karyawan berbagi Ilmu ini dilakukan di sekolah adiwiyata binaan dengan penyampaian materi terkait aplikasi Bank Sampah dan Green House. Bantuan tersebut sebelumnya sudah diberikan sebagai prasarana penunjang untuk SMAN 1 Kintap menuju sekolah adiwiyata 2017.

3. SOSIALISASI ANTI NARKOBA

Sosialisasi Anti Narkoba dilaksanakan pada 8 Februari 2017 di Office PAMA ARIA. Kegiatan ini diisi oleh Basat-Resnarkoba Polres Tanah Laut dan Binmas Polsek Kintap yang dihadiri oleh karyawan PAMA, PT.Arutmin Indonesia dan subcontractor turut berpartisipasi dalam kegiatan ini. Pemaparan materi yang disampaikan diantaranya data prevalensi penyalahgunaan narkoba hasil penelitian BNN Kalsel pada 2016 sudah mencapai sekitar 55.000 jiwa, sedangkan Banjarmasin meraih peringkat pertama dengan berjumlah mendekati angka 12.000 jiwa. Bahwa narkoba sudah merajalela meracuni masyarakat Indonesia khususnya di Banjarmasin. Oleh karenanya perlu tindak preventif dan promotif untuk menjauhkan diri dan lingkungan dari bahaya penyalahgunaan narkoba.

4. ARIA TANAM POHON

Aksi Penanaman Pohon dilaksanakan pada 5 Februari 2017 di pesisir pantai Desa Mekar Sari. Kegiatan ini dibuka oleh Project Manager PAMA ARIA Bayu Setyawan, Deputy Project Manager Victorinus Setyawan dan HCGS Dept Head Eko Sunarno serta Kepala Desa Mekar Sari Witono,Spd. Penanaman ini bersamaan dengan kegiatan outbond sebagai ajang kreatifitas dan teambuilding karyawan antar departemen PAMA ARIA.

5. ARIA DO'A BERSAMA

Karyawan PAMA ARIA dan subcontractor melakukan do'a bersama dan santunan anak yatim piatu pada 3 Februari 2017 di Masjid Office PAMA ARIA. Pembagian santunan bagi 30 anak warga desa binaan ini diserahkan setelah ceramah agama dan do'a bersama sholat jum'at. Seluruh karyawan dan anak yatim bermunajat bersama mengharap agar senantiasa diberkahi keselamatan dan kelancaran operasional tambang Kintap.

Rangkaian kegiatan aksi SATU Indonesia yang dilakukan PAMA ARIA dalam rangka peringatan Bulan K3 2017 ini semoga menjadi motivasi untuk senantiasa menjalin silaturahmi dan saling berbagi untuk peduli terhadap sesama (Harmony with Community).

Edited by: Yasser Pramana CSR ARIA


 
 
 

Comments


Featured Posts
Recent Posts
Archive
Search By Tags
Follow Us
  • Facebook Basic Square
  • Twitter Basic Square
  • Google+ Basic Square
RSS Feed

Hubungi kami di 

0811-5041-501

  • Facebook Basic Black
  • Twitter Basic Black
  • Google+ Basic Black
  • Instagram Basic Black

ALAMAT KAMI

 

Simpang 4 Blok A, Desa Sungai Cuka,

Kecamatan Kintap, Kab. Tanah Laut

Kalimantan Selatan

Indonesia

bottom of page